Click to close

Selasa, 12 April 2011

Kenali Masalah Payudara Anda

Saat Anda merasakan hal tidak wajar di payudara Anda, maka hal yang pertama anda harus lakukan adalah jangan panik. Marissa Weiss, Pendiri Breastcancer.org, membagi tiga tipe masalah payudara yang dapat ditemui oleh wanita pada umumnya.

Benjolan Kenyal yang Dapat Berpindah di Salah Satu Payudara
Saat meraba payudara, Anda merasakan kantung bulat yang kokoh dan lunak berbentuk seperti gundu dan tidak tetap di satu tempat. Maka, Anda kemungkinan terkena kista payudara. Jangan gelisah terlebih dahulu, sebaiknya Anda segera menemui dokter untuk memastikannya. Kista tidak selalu berbahaya dan dalam menanganinya dapat dilakukan dengan penyedotan cairan kista.

Bintik-Bintik yang Terkumpul di Sekitar Areola
Penumpukan lendir yang terjadi di salah satu kelenjar yang terletak di areola Anda dapat menyebabkan hal tersebut. Kelenjar tersebut berfungsi melubrikasi puting susu Anda saat masa menyusui. Anda juga dapat mengkompres bintik-bintik tersebut dengan menggunakan air hangat. Pijat secara lembut searah jarum jam. Jika Anda masih ragu, biarkan Ginekelog Anda mendiagnosa untuk mendapatkan hasil pastinya.

Gumpalan Kecil Muncul Saat Masa Pra-Menstruasi

Saat Anda meraba payudara, Anda menemui gumpalan-gumpalan yang terasa oleh jari-jari Anda? Jangan khawatir terlebih dahulu, jika hal ini terjadi sebelum masa puncak Anda dan segera hilang setelah masa menstruasi Anda berakhir. Benjolan tersebut terjadi lebih karena masalah perubahan hormon Anda. Tetapi, jika area benjolan semakin besar dan mengeras, segera temui dokter Anda.

0 komentar:

Posting Komentar

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Blogger Templates